Kerupuk sudah begitu populer di tanah air. Entah mulai sejak kapan, namun panganan ini sudah sangat diterima oleh masyarakat kita. Bukti kepopulerannya bisa dilihat di toko-toko makanan, pasar bahkan supermarket besar. Begitu banyak merk serta pilihan untuk kerupuk yang rasanya renyah dan gurih ini.
Ilustrasi Kerupuk Ikan Tenggiri |
Bahan-bahan:
- 350 gram daging ikan tenggiri halus
- 800 gram tepung tapioka/ tepung kanji
- 5 butir telur ayam
- 1/2 sendok teh soda kue
- Air bersih secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- 300 gram gula pasir
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sendok teh ketumbar bubuk
- 1 sendok teh garam dapur
- Daun pisang secukupnya / plastik jika tidak tersedia
- Ambil wadah cukup besar lalu masukkan semua bahan yang sudah disiapkan, termasuk dengan bumbunya.
- Uleni dengan menggunakan tangan, sampai adonan menjadi kalis dan licin.
- Jika sudah taruh pada daun pisang yang sudah disiapkan lalu gulung memanjang.
- Kukus adonan kerupuk tadi hingga matang selama kurang lebih 2 -3 jam atau lebih. Angkat dan biarkan dahulu sampai dingin.
- Potong-potong adonan kerupuk tipis-tipis. Dan tata pada sebuah wadah. Jemur kerupuk sampai benar-benar kering.
- Panaskan minyak dan goreng kerupuk yang sudah jadi hingga matang.
- Kerupuk ikan tenggiri pun siap untuk dinikmati.